Cerdiknya Abu Hanifah Rahimahullah

Ada cerita tentang Abu Hanifah. Ibnul Mubarak menceritakan, ‘Aku pernah melihat Abu Hanifah di salah satu jalan di kota Mekah. Saat itu dihidangkan anak unta bakar kepada beliau dan teman-temannya. Mereka sudah begitu bernafsu menyantap daging bakar itu dengan cuka. Namun sayang, mereka tidak memiliki tempat untuk rnenuangkan cukanya, sehingga mereka pun kebingungan.

Aku melihat sendiri, bagaimana ia menggali tanah berpasir sehingga membentuk lubang, lalu meletakkan alas plastik di dalamnya, baru beliau menuangkan cuka tersebut ke dalam lubang yang dilapisi plastik tersebut. Mereka pun bisa menyantap daging bakar itu dengan cuka.

“Sepertinya engkau pandai melakukan apa saja,” ujar mereka kagum.

Beliau hanya menanggapi, ‘Cobalah kalian bersyukur. Ini hanya sesuatu yang diilhamkan kepadaku sebagai karunia dari Allah untuk kalian semua.”

Sumber: Buku Humor Salafi, Ustadz Abu Umar Basyier

Artikel: www.kisahislam.net

Facebook Fans Page: Kisah Teladan & Sejarah Islam

=

Comments
All comments.
Comments